BreederKoi

Pemijahan

Gagal Memijah

Tidak jarang hobiispun berharap ikan peliharaannya bisa memijah dan beranak pinak. Bagi profesional mungkin tidak akan sulit untuk menghadapi berbagai permasalahan yang muncul sehubungan dengan pemijahan ikan ini, tapi bagi hobiis "biasa" hal tersebut bisa menjadi hal yang "memusingkan" atau bahkan mengecewakan, terutama bila ikan yang diharapkannya memijah ternyata tidak terjadi.

Kawin Suntik

Pertama yang kita lakukan adalah mencermati induk betina yang akan kita pijahkan,apakah sudah siap untuk dikawinkan ? Induk betina harus sudah matang gonat dan akan terasa empuk bila kita pegang perutnya

Pelaksanaan Pemijahan

Induk dimasukkan sekitar jam 16.00 dan akan mulai memijah tengah malam. Induk betina akan berenang mengelilingi kolam dan diikuti induk jan-tan di belakangnya. Makin lama gerakan mereka makin seru, dan induk jantan akan mulai menempel-kan badannya ketika mengikuti induk betina

Penetasan Telur

Untuk bisa menetas dengan baik, telur harus selalu terendam dalam air dan suhu air dijaga agar tetap konstan. Jika suhu terlalu dingin penetasan akan berlangsung lebih lama, sedangkan jika terlalu tinggi maka telur bisa mati dan membusuk.

Perawatan Benih

Benih-benih yang sudah berenang bebas harus dipindahkan ke kolam yang seminggu sebelum pelaksanaan pemijahan sudah dipersiapkan. Untuk menumbuhkan  makanan alami bisa ditempuh dengan langkah-langkah sebagai berikut.

Persiapan Kolam

Kolam pemijahan tidak bisa dan tidak mungkin menjadi satu dengan kolam taman. Kolam pemijahan harus mempunyai pintu pemasukan dan pintu pengeluaran air tersendiri. Selain itu, seluruh kolam harus diplester dan bisa dikeringkan dengan sempur-na.

Persiapan Pemijahan

Pertama kali yang harus disiapkan untuk pemijahan adalah kolam. Kolam dikeringkan di bawah terik matahari. Pintu pemasukan dipasang saringan untuk mencegah masuknya ikan seribu atau hama air lainnya yang tidak diharapkan. Pada pintu pem-buangan hendaknya juga dipasang saringan untuk mencegah telur yang mungkin hanyut.

Seleksi Benih

Kegiatan yang paling sulit dari rangkaian kegiat-an pemijahan adalah penyeleksian benih. Seleksi yang sembrono atau ceroboh akan mengakibatkan kita rugi, karena biaya makan yang banyak dan tenaga ekstra yang telah banyak tercurahkan hanya menghasilkan koi yang rendah mutunya.

Seleksi Induk

Syarat utama induk yang harus dipenuhi ada-lah induk sudah matang kelamin dan matang tubuh, Matang kelamin artinya induk jantan sudah meng-hasilkan sperma dan induk betina sudah menghasil-kan telur yang matang. Matang tubuh artinya, secara fisik mereka sudah siap untuk menjadi induk-induk produktif.